Saturday, March 19, 2011

Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2011




Genderang perang MotoGP 2011 sudah mulai ditabuh, siapakah yang akan menjadi penguasa musim ini, Sepertinya masih sulit ditebak sebelum paruh musim nanti.

Dalam babak kualifikasi di seri perdana MotoGp Qatar 2011, Casey Stoner membuktikan jika sirkuit Losail memang jadi arena favoritnya. Dalam sesi kualifikasi pembalap Honda itu tak tertahankan untuk merebut pole position balapan esok. Di belakangnya ada Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo.

Dalam sesi kualifikasi yang dihelat Minggu (20/3/2011) dinihari WIB, Stoner dominan sejak permulaan sesi ini. Meski sempat dilewati pencapaian waktunya oleh Pedrosa, Stoner akhirnya mampu mengakhiri kualifikasi dengan catatan waktu 1 menit 54,137 detik.

Sementara itu Pedrosa harus puas start di posisi kedua dengan raihan waktu 0,205 detik lebih lambat dari rekan barunya tersebut. Juara dunia Lorenzo yang tampil kurang baik di sesi tes pramusim dan free practice berhasil memperbaiki penampilannya dengan menduduki start ketiga lewat raihan waktu 1 menit 54,947 detik.

Rekan Lorenzo di Yamaha, Ben Spies duduk di posisi kelima dengan waktu 0,958 detik lambat dari Stoner. Melengkapi posisi lima besar ada Marco Simoncelli dari Gresini Honda di posisi keempat dengan waktu 1 menit 54,988 detik.

Nasib kurang baik harus diterima Valentino Rossi yang harus puas mengawali balapan esok dengan Ducati-nya dari urutan ke-9 setelah menuntaskan sesi ini dengan waktu 1 menit 55,637 detik.

Hasil lengkap kualifikasi MotoGP Qatar

Pos Pembalap Tim Waktu Selisih
1. Casey Stoner Honda 1m54.137s
2. Dani Pedrosa Honda 1m54.342s + 0.205s
3. Jorge Lorenzo Yamaha 1m54.947s + 0.810s
4. Marco Simoncelli Gresini Honda 1m54.988s + 0.851s
5. Ben Spies Yamaha 1m55.095s + 0.958s
6. Hector Barbera Aspar Ducati 1m55.223s + 1.086s
7. Andrea Dovizioso Honda 1m55.229s + 1.092s
8. Cal Crutchlow Tech 3 Yamaha 1m55.578s + 1.441s
9. Valentino Rossi Ducati 1m55.637s + 1.500s
10. Colin Edwards Tech 3 Yamaha 1m55.647s + 1.510s
11. Randy de Puniet Pramac Ducati 1m55.656s + 1.519s
12. Hiroshi Aoyama Gresini Honda 1m55.724s + 1.587s
13. Nicky Hayden Ducati 1m55.881s + 1.744s
14. Loris Capirossi Pramac Ducati 1m56.323s + 2.186s
15. Karel Abraham Cardion Ducati 1m56.665s + 2.528s
16. Toni Elias LCR Honda 1m57.992s + 3.855s

No comments:

Post a Comment