Kue Kering Nastar.Variasi kue kering Nastar semakin hari semakin banyak macamnya.Setelah menunaikan ibadah Ramadhan,dalam menyambut lebaran biasanya kita menghidangkan berbagai macam kue kering di rumah kita.Rasa nikmat dari kue kering untuk lebaran ini menjadi suatu citra rasa yang bisa di nikmati oleh semua keluarga.
Resep Kue Lebaran kali ini saya coba memberikan Resep Kue Kering Nastar.Pasti anda sering mendengar, melihat bahkan pernah mencicipinya bukan? Ada bermacam macan kue kering Nastar.Untuk membuat kue kering nastar untuk lebaran ini,modalnya cukup ekonomis dan rasanya juga tidak mengecewakan.
Ok,berikut Resep kue lebaran untuk anda:
Nastar Kacang Duren
Bahan:
150 gr margarin
75 gr mentega
100 gr gula halus
2 btr kuning telur
¼ sdt vanili bubuk
250 gr tepung terigu protein rendah
25 gr susu bubuk
25 gr tepung maizena
75 gr selai kacang
½ sdt moka pasta
2 btr kuning telur, kocok lepas untuk olesan
50 gr keju cheddar, parut, untuk taburan
225 gr selai duren
Cara membuat:
1. Kocok margarin, mentega, gula halus, dan vanili bubuk selama kurang lebih 45 detik. Tambahkan kuning telur, selai kacang, dan moka pasta, kocok sebentar.
2. Masukkan campuran tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk sambil diayak, aduk rata.
3. Ambil sejumput adonan, bentuk oval, isi dengan selai duren, susun di atas loyang yang dioles margarin.
4. Panggang dalam oven selama kurang lebih 20 menit dengan suhu 150 derajat celcius.
5. Oles dengan kuning telur, taburi keju, panggang kembali selama kurang lebih 20 menit dengan suhu 150 derajat celcius. Angkat, dinginkan.
6. Simpan dalam stoples kedap udara.
Nastar Keju Melinjo
Bahan:
125 gr mentega
125 gr margarin
125 gr gula halus
1 btr kuning telur
175 gr emping melinjo, haluskan
200 gr tepung terigu protein rendah
25 gr tepung maizena
25 gr susu bubuk
100 gr emping melinjo, haluskan untuk taburan
200 gr selai nanas
Cara membuat:
1. Kocok mentega, margarin dan gula halus selama telur 1 menit. Tambahkan kuning telur, melinjo halus, dan keju parut, aduk rata,
2. Masukkan campuran tepung terigu, tepung maizena, dari susu bubuk sambil diayak, aduk rata.
3. Bentuk bulat, isi dengan selai nanas. Gulingkan di atas melinjo halus, susun di atas loyang yang dioles margarin.
4. Panggang dalam oven selama 150 derajat celcius, dinginkan.
5. Simpan dalam stoples kedap udara.
Nastar keju kacang
Bahan:
175 gr mentega
75 gr margarin
75 gr gula halus
3 btr kuning telur
100 gr kacang mede, panggang, haluskan
100 gr keju cheddar, parut
225 gr tepung terigu protein rendah (misal:kunci biru)
25 gr susu bubuk
10 gr tepung maizena
2 btr kuning telur, kocok lepas, untuk olesan
50 gr keju cheddar, parut, untuk taburan
200 gr selai nanas
Cara membuat:
1. Kocok mentega, margarin dan gula halus selama 1 menit. Tambahkan kuning telur, kocok rata.
2. Masukkan kacang mede dan keju parut, aduk.
3. Tambahkan campuran tepung terigu, susu bubuk, dan tepung masizena sambil diayak, aduk sampai menjadi adonan yang dapat dipulung.
4. Bentuk bulat, pipihkan, beri selai nanas, tutup, bulatkan kembali, susun di loyang yang dioles margarin. Panggang selama kurang lebih 15 menit dengan suhu 140 derajat celcius.
5. Oles permukaan kue dengan kuning telur, taburi keju parut.
6. Panggang kembali selama kurang lebih 20 menit dengan suhu 140 derajat celcius. Angkat, dinginkan.
7. Simpan dalam wadah kedap udara.
Itu tadi berbagai macam resep kue kering Nastar yang aku copas dari okezone.com.
No comments:
Post a Comment