Monday, October 24, 2011

MOBIL MPV BEKAS HARGA 150 JT-AN | Mobil Mpv Bekas Harga 70-90 Jt-an | Tips Memilih Mobil Bekas yang Jeli

Foto Mobil Mpv Bekas Harga 150 Jt-an Dan 70 Jt-an
MOBIL MPV BEKAS HARGA 150 JT-AN | Mobil Mpv Bekas Harga 70-90 Jt-an | Tips Memilih Mobil Bekas yang Jeli. Berlibur bersama keluarga tentunya menjadi sebuah rutinitas yang kerap dilakukan untuk melepas rasa penat di kota besar seperti Jakarta.Namun, untuk pergi berlibur dibutuhkan sebuah kendaraan yang nyaman dan aman dengan kapasitas penumpang yang cukup banyak. Mobil jenis multi purpose vehicle (MPV) adalah jawabannya.KUMPULAN FOTO KRONOLOGIS SIMONCELLIS TEWAS MOTOGP [VIDEO] | Direktur Medis Jelaskan Penyebab Kematian Simoncelli dan YOUTUBE TRAGIS ANAK 2 TAHUN YUE YUE DITRABAK MOBIL [VIDEO] | Bersimbah Darah Tanpa Ada yang Menolong Bocah China Itu Meninggal.

Mobil di kategori ini tidak hanya hebat soal daya angkut, namun juga piawai menjaga kenyamanan berkat fitur dan bantingan suspensinya. Tapi, jika Anda memiliki anggaran yang terbatas untuk membeli varian MPV baru, ada baiknya untuk melirik MPV bekas dengan harga Rp150 juta.

Pilihan pertama, yakni Toyota Avanza S M/T tahun 2010. Mobil ini dipersenjatai dengan mesin 1.496 cc 4 silinder, 109 dk. Varian tertinggi Avanza ini memiliki kelebihan dari segi fitur dan desain. Avanza ini juga memiliki kapasitas 7 penumpang, hanya sayangnya kursi baris ketiganya lebih nyaman dihuni anak-anak ketimbang penumpang dewasa. Nilai jual Toyota Avanza S M/T tahun 2010 ini yang juga konsiten menjadi alasan utama konsumen memburu mobil ini.

Pilihan kedua jatuh ke mobil buatan Jepang lainnya, yaitu Nissan Grand Livina 1.5 XV A/T tahun pembuatan 2007. Mobil keluarga ini mengusung mesin 1.498 cc 4 silinder, 109 dk.

Dikenal irit bahan bakar dan memiliki suspensi yang empuk, menjadikan mobil ini menjadi kompetitor utama bagi Toyota Avanza. Namun, kekurangan Grand Livina, hampir sama dengan Avanza, yakni ruang kabinnya yang terbatas, terutama di kursi baris ketiga yang terasa sempit untuk penumpang dewasa. Pilihan ketiga untuk mobil keluarga jatuh kepada mobil legendaris atau dikenal dengan sebutan 'si raja disel' di Indonesia, yaitu Isuzu Panther Grand Touring M/T tahun 2004.

Mobil ini berbekal mesin 2.499 cc 4 silinder turbodiesel, 80 dk. Sayangnya, mobil dengan mesin yang hemat bahan bakar ini memiliki desain yang lawas dibandingkan pesaingnya. Sedangkan pilihan terakhir adalah Honda Honda Stream 2.0 A/T lansiran 2005. Dengan mesin 1.998 cc 4 silinder, 150 dk, Stream facelift ini kaya akan fitur canggih dan mewah. Desainnya yang agresif menjadikan mobil keluarga ini terlihat garang.

Sayangnya, Honda Stream bekas yang dibanderol sedikit di atas Rp150 juta, yakni Rp155 juta ini, kurang hemat dari segi konsumsi bahan bakar, yakni 12,1 km/liter.

Mobil Bekas Harga 70-90 Jt-an
Ingin memiliki mobil namun terbentur anggaran yang minim. Ada baiknya Anda untuk melirik bursa mobil bekas. Dengan harga yang terjangkau, justru bisa mendapatkan mobil berkualitas baik. Cukup dengan anggaran Rp75-80 juta, Anda bisa mendapatkan berbagai jenis mobil bekas sesuai dengan kriteria dan fungsi yang diinginkan.

Mulai dari jenis sedan, Multi Purpose Vehicle (MPV) sampai Sport Utility Vehicle (SUV). Kriterianya juga bisa dipersempit dengan irit bbm, suspensi nyaman, mudah dijual kembali dan produksi 1995-2002. "Untuk sedan bisa pilih Honda City 1.5 Exi MT 1998 seharga Rp70-75 juta. Kemudian Toyota Soluna 1.5 Gli facelift MT 2002 dengan harga Rp75-80 juta," ujar pemilik dealer bursa mobil bekas Grand Tunggal Motor di Jalan Raya Kalimalang, Abdul Latif Basahiel saat berbincang dengan VIVAnews.com, Rabu 28 September 2011.

Pilihan sedan lainnya, kata dia, Suzuki Baleno 1.5 MT atau AT produksi 2000-2002, yang dibanderol antara Rp75-80 juta. Untuk kelas MPV, ada Daihatsu Xenia 1.0 Mi produksi pertama (2004). Menurutnya ini adalah pilihan terbaik, mengingat MPV ini memiliki konsumsi BBM yang irit, bantingan suspensi yang lembut, dan resale value. Xenia memiliki harga Rp80 juta.

Sedang bagi konsumen yang menyukai diesel, bisa memilih Isuzu Panther 2.5 tipe royal, Hi-Grade atau Hi-sporty. Produksi 1997-2000. "Xenia dan Panther merupakan solusi bagi yang ingin memiliki mobil dengan muatan banyak, irit, serta harganya tidak mahal," papar Abdul Latif.

Terakhir, bagi yang suka dengan SUV, bisa memilih Suzuki Sidekick tahun 1998-2000. Sedangkan harga yang ditawarkan antara 75-80 juta. Pilihan lainnya, adalah Suzuki Escudo JLX MT, dengan tahun produksi 1995-1996. "Mobil jenis SUV mudah dirawat, memiliki suspensi empuk, dan bensinya juga tidak terlalu boros," katanya mengakhiri perbincangan.vivanews.com

MOBIL MPV BEKAS HARGA 150 JT-AN | Mobil Mpv Bekas Harga 70-90 Jt-an | Tips Memilih Mobil Bekas yang Jeli, Type-type Mobil Mpv Bekas

No comments:

Post a Comment