Resep Minuman Kopi Jeruk Hangat
Bahan:
- 1/2 buah jeruk manis, kupas kulitnya
- 1 buah jeruk lemon, kupas kulitnya
- 2 sdt kopi bubuk instan
- 4 butir cengkih
- 5 sdm gula pasir halus
- 500 ml air
Cara Membuat:
1. Didihkan air bersama cengkih. Angkat.
2. Masukkan kulit jeruk lemon, kulit jeruk manis, kopi, dan gula pasir.
3. Aduk hingga gula larut. Sisihkan hingga suam-suam kuku.
4. Saring sebelum disajikan.
Selamat mencoba dan selamat menikmati.
Source: http://resepminuman.net/
No comments:
Post a Comment